Indonesia Rekomendasi Wajib Wisata di Tahun 2024

Nusa Tenggara Timur, Indonesia
Nusa Tenggara Timur, Indonesia

Indonesia memiliki banyak objek wisata yang eksotis dan bahkan menjadi destinasi wisata dunia. Keindahan wisata alam Indonesia banyak memikat turis mancanegara datang hingga ke pelosok. Mulai dari wisata pantai, taman nasional, hingga desa adat masing-masing memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Berikut 5 tempat wisata di Indonesia yang wajib di kunjungi:

1. Labuan Bajo

Labuan Bajo dikenal sebagai surga tersembunyi di Indonesia bagian timur. Desa ini berada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur yang berbatasan dengan Nusa Tenggara Barat dan dipisahkan Selat Sape.

Mengutip situs Kemlu, Labuan Bajo menjadi destinasi wisata super prioritas yang terkenal hingga ke mancanegara. Keberadaan Pulau Komodo yang menjadi taman nasional telah diakui menjadi situs warisan dunia oleh Unesco.

Objek wisata terbaik di Labuan Bajo:

a. Pulau Rinca. Pulau Rinca terletak tak jauh dari Pulau Komodo, dan masih berada dalam wilayah Taman Nasional Komodo. Pulau Rinca juga menawarkan pemandangan yang menawan. Aktivitas trekking di pulau ini pun menawarkan jalur penjelajahan yang lebih menantang dari Pulau Komodo.

b. Pulau Padar. Pulau Padar berada tak jauh dari Pulau Rinca dan hanya dipisahkan Selat Lintah. Untuk menikmati keindahan pemandangan alamnyakamu harus melakukan trekking yang cukup menantang menuju ke puncak bukit di Pulau Padar. Kelelahan trekking pun terbayar dengan pemandangan alam yang indah dengan lanskap pantai tiga warna dan jajaran pulau-pulau kecil yang tersebar di sekitarnya.

c. Pink Beach. Daya tarik dari pantai satu ini adalah pasir pantainya yang berwarna merah muda. Warna pink dari pasir ini merupakan campuran pasir putih dengan serpihan kerang, cangkang, serta invertebrata yang berwarna merah. Kamu bisa snorkling, diving maupun sun bathing di Pink Beach

2. Danau Toba

Danau Toba di Sumatera Utara merupakan salah satu destinasi super prioritas yang ditetapkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Danau Toba ini diperkirakan terbentuk dari letusan dahsyat gunung api, Gunung Toba, yang terjadi 74 ribu tahun lalu. Mengutip situs Kemenparekraf, dengan luas lebih dari 1.145 kilometer persegi dan kedalaman 450 meter, Danau Toba sebenarnya lebih mirip lautan daripada danau.
Lokasi-lokasi di sekitar Danau Toba yang terkenal:
a. Bukit Gajah Bobok. Asal muasal bukit ini diberi nama Gajah Bobok karena sesuai dengan namanya karena mirip dengan seekor gajah yang sedang tidur. Salah satu pesona Bukit Gajah Bobok yakni keindahan sunrise dan sunsetnya.

b. Bukit Siadtaratas. Pemandangan bukit Diadtratas sama dengan Bukit Gajah Bobok. Hanya saja lokasi menuju ke bukit ini cukup ekstrem dan jalannya kecil, tapi itu semua terbayar ketika sudah tiba di atas Bukit Siadtaratas.

c. Bukit Indah Simarjarunjung. Bukit ini cocok buat kamu yang suka foto-foto. Ada spot ayunan ekstrem, papan titian, bunga berbentuk love, dan masih banyak yang lainnya.

d. Bukit Holbung Samosir. Daya tarik Bukit Holbung adalah perpaduan pesona Danau Toba, perbukitan yang dikelilingi tanaman ilalang yang apik. Bukit ini pun menawarkan spot foto instagenic yang kece.

e. Air Terjun Situmurun. Air terjun Situmurun merupakan salah satu air terjun di pinggir Danau Toba yang terkenal. Airnya yang langsung terjun ke Danau Toba menjadi salah satu daya tariknya.

3. Sumba

Sumba menjadi salah satu perhiasan yang ditmeukan di Nusa Tenggara Timur (NTT). Sumba menawarkan desa-desa di puncak bukit dengan rumah tradisional beratap jerami dan berkerumun di sekitar makam megalitik. Lokasi Sumba berada di tengah antara Pulau Komodo dan Sumbawa. Sumba juga berhadapan langsung dengan Samudera Hindia dan menjadi salah satu surga bagi para peselancar.

Lokasi-lokasi terkenal di Sumba:

a. Perkampungan sentra tenun ikat Sumba di Prailiu dan Lambanapu.
b. Kolam Renang Matawai di Kota Waingapu.
c. Wisata pantai di Kalala, Walakari, Londalima, Watu.
d. Perkampungan sentra tenun ikat di Praiyawang-Rindu dan Pa’U Umalulu.
e. Kawasan Taman Nasional Wanggameti-Laiwanggi yang meliputi Kecamatan Tabundung, Pinu pahar dan Matawai La pawu serta Kawasan Taman Nasional Tanadaru-Manupeu

4. Raja Ampat

Raja Ampat mulai dikenal sebagai surga tersembunyi di Timur Indonesia. Raja Ampat merupakan kepulauan yang terdiri dari lebih dari 1.500 pulau kecil, gundukan pasir, dan beting yang mengelilingi empat pulau utama yaitu Waigeo, Batanta, Salawati, dan Misool.

Nama Raja Ampat sendiri diyakini berasal dari legenda di mana seorang wanita menemukan tujuh telur, dengan empat di antaranya menetas dan menjadi raja dari empat pulau utama, sementara tiga lainnya menjadi seorang wanita, hantu, dan batu.

Raja Ampat menjadi tujuan utama para penggemar pesona bawah air. Wilayah Raja Ampat meliputi 9,8 juta hektar tanah dan laut, rumah bagi 540 jenis karang, lebih dari 1.000 jenis ikan karang dan 700 jenis moluska. Raja Ampat menjadi kekayaan laut yang paling beragam di dunia.

Menurut laporan yang dikembangkan oleh The Nature Conservancy dan Conservation International, sekitar 75% spesies laut dunia hidup di Raja Ampat. Tidak heran, Raja Ampat menjadi salah satu tempat wisata terbaik di Indonesia.

Jika anda sedang di papua, anda juga bisa mengunjungi rekomendasi tempat wisata di papua yang tidak kalah menarik.

5. Bali

Sejak tahun 1960-an, Pulau Bali secara bertahap berkembang dari pulau kecil yang tenang menjadi salah satu tujuan wisata paling populer di dunia. Pulau yang dijuluki Pulau Dewata ini terkenal dengan keelokan panorama gunung berapi, pantai-pantai yang menakjubkan, hingga keramahan penduduknya.

Beberapa tempat yang menarik di Bali diantaranya:

a. Tirta Gangga, Karangasem,

Tirta Gangga awalnya merupakan sebuah kompleks taman air di Pulau Bali yang kini berkembang menjadi kawasan pariwisata di Kabupaten Karangasem. Pesona alam yang ditawarkan memang indah dan menarik, termasuk keberadaan taman rekreasi air yang ditata dengan apik dan indah.

Tempat wisata Bali yang satu ini buka setiap hari, mulai dari jam 07.30 – 18.30 WITA dengan harga tiket masuknya per orang sekitar Rp 30.000 untuk wisatawan lokal.

b. Tegalalang Rice Terrace, Gianyar

Tegalalang Rice Terrace menyajikan pemandangan alam berupa undakan lahan pertanian, atau yang biasa disebut dengan terasering. Tempat wisata Pulau Bali yang jadi incaran wisatawan ini terletak di Kabupaten Gianyar.

Dengan membayar tiket masuk sekitar Rp 25.000 per orangnya, Anda bisa menikmati pemandangan persawahan khas Pulau Bali yang unik. Tegalalang Rice Terrace buka dari jam 08.00 – 18.00 WITA.

c. Gunung Batur, Kintamani

Jika Anda suka mendaki, maka Gunung Batur yang terletak di Kintamani, Kabupaten Bangli ini menjadi destinasi yang harus dikunjungi. Gunung ini menawarkan pemandangan matahari terbit yang sangat indah.

Gunung Batur juga memiliki kawah aktif yang menarik untuk dijelajahi. Untuk mendaki Gunung Batur, Anda harus membayar tiket masuk sekitar Rp 30.000 per orangnya.

d. Garuda Wisnu Kencana

Garuda Wisnu Kencana atau GWK merupakan salah satu taman wisata budaya yang berada di Pulau Bali bagian selatan. Anda bisa menikmati kemegahan patung karya I Nyoman Nuarta yang juga ditemani dengan keindahan bukit-bukit kapur di sekitarnya.

Tak hanya itu, di GWK terdapat teater seni yang menampilkan berbagai jenis kesenian dan tarian bali setiap harinya. Tertarik berkunjung ke sana? Anda perlu membayar tiket masuk sekitar Rp 115.000 per orangnya.

e. Air Terjun Tegenungan

Air Terjun Tegenungan merupakan salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Air Terjun Tegenungan memiliki ketinggian sekitar 15 meter dan dikelilingi oleh pemandangan alam yang masih asri.

Untuk menikmati keindahan air terjun ini, Anda akan dikenakan biaya tiket masuk sekitar Rp 20.000 per orang. Air Air Terjun Tegenungan buka setiap hari mulai pukul 06.30 – 18.30 WITA

Itu adalah rekomendasi rekomendasi wisata Indonesia, Jika kalian perlu rekomendasi wisata lain kalian bisa mengunjungi website jelajah ruang. Karena tidak ada batasan ruang untuk kita menjelajah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *